Langsung ke konten utama

HAWA Merilis Single Kedua Yang Berjudul Ghibah


MUSIK - Indonesia tidak pernah kehabisan stock untuk bakat-bakat tersembunyi dunia hiburannya, kali ini 3 orang perempuan asli Bandung menunjukkan sepak terjangnya dalam belantika musik Indonesia.

ILis, Sarah, Nurul, yang tergabung dalam group bernama “HAWA” hadir dan merilis single Kedua mereka yang berjudul “GHIBAH”.

‘HAWA’ yang berarti “Perempuan/Wanita” disepakati untuk di jadikan nama sebuah grup musik yang berasal dari Kota Bandung- Jawa Barat. Grup musik ini dibentuk pada tanggal 15 Desember 2018.

“HAWA” berharap sebagai “perempuan/wanita” mampu berkarya dan melahirkan banyak karya, dan dapat turut menyemarakkan dunia seni hiburan untuk menjadi sebuah karya yang dapat diterima oleh seluruh lapisan masyarakat khususnya penikmat musik pop / musik religi Indonesia.

Single “GHIBAH” itu sendiri diciptakan oleh “Nurul Mizan” serta diaransemen oleh “Iyank Canovea”.

Single “GHIBAH” ini sendiri menceritakan tentang “keburukan” seorang Suami dan seorang Istri, terhadap berbagai kekurangan pasangannya masing-masing. Di dalam lagu “GHIBAH” ini, mengandung nasihat sederhana yang seharusnya dilakukan oleh setiap pasangan, baik suami atau istri.

Kami berharap single terbaru “HAWA- GHIBAH” ini akan bisa diterima oleh para penikmat musik diseluruh tanah air.

Salam Musik Indonesia!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENGALAMAN PERTAMA PIJAT ANGGA PRAJA BUANA

Angga Praja Buana Bersama Bupati Situbondo Dadang Wigiarto, SH. M.Hum Istilah pijat / urut tentu sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Khasiat pijatpun dipercaya beberapa orang sangat baik dan ampuh untuk merelaksasi bagian otot tubuh seseorang yang terkadang sering tegang akibat rasa lelah setelah beraktifitas sehari hari, namun tidak hanya itu pijat ternyata memiliki banyak manfaat bahkan untuk menyembuhkan beberapa penyakit, seperti halnya pijat alternatif yang di lakukan oleh ANGGA PRAJA BUANA di Daerah Kendit Situbondo, Jawa Timur yang satu ini.  Setiap harinya Tak kurang puluhan bahkan hingga ratusan pasien yang ia tangani dengan berbagai macam keluhan, berbagai latar belakang profesi, rela antri nomor dari pagi buta hanya demi mencari kesembuhan atau sekedar yah merelaksasi tubuh di P 17E T P. YON / ANGGA PRAJA BUANA . Ini terbukti dari beberapa kesaksian sejumlah pasien serta beberapa video proses terapi pijat yang sering di siarkan secara langsung ...